Bantu Warga, Wali Kota Bekasi Berikan Peralatan K3 Di Rw 12 Perum Villa Jatirasa
15 Maret 2025 Berita Admin

Bekasi, Sabtu 15 Maret 2025

Wali Kota Bekasi Memerintahkan Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Dan Pertanahan Berkontribusi Membantu Warga Masyarakat Yang Terdampak Banjir Di Wilayah RW. 12 Perum Villa Jatirasa Kecamatan Jatiasih.

Membersihkan Lumpur Yang Tersisa Di Jalan Dan Saluran Menjadi Objek Yang Dilakukan Oleh Para Pegawai Disperkimtan. Kadis Perkimtan Dan Jajarannya Berkoordinasi Dengan Pengurus RW Setempat Titik-titik Mana Yang Akan Dibersihkan.

Disaat Giat K3 Berlangsung, Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Hadir Meninjau Langsung Kegiatan Bersih-bersih Yang Dilakukan Pegawai Disperkimtan, Dan Membagikan Langsung Peralatan K3 Kepada Warga RW 12 Perum Villa Jatirasa. Peralatan Kebersihan Seperti Sapu, Kain Pel, Wiper Lantai Pembersih Lantai Dll Dibawa Dalam Bak Kendaraan Operasional BPBD.

Selesai Membagikan Peralatan Kebersihan, Wali Kota Bekasi Menghampiri Sebuah Warung Sayur Mayur. Beliau Bertanya Dan Memilih Sayur-sayuran Yang Akan Dibeli. Pak Salih Sebagai Pemilik Warung Tersebut Terlihat Merasa Senang Karena Merasakan Dagangannya Dibeli Oleh Seorang Wali Kota.

"Mana Warga Sekitar Sini, Kemari Ambil Sayur Ni.." Panggil Wali Kota. Terlihat Warga Langsung Berkumpul Dan Mengambil Sayur-sayur Yang Telah Dibeli Wali Kota. "Yang Sudah Ambil, Jangan Ambil Lagi, Supaya Yang Belum Dapat Bisa Kebagian" Tandas Wali Kota.

Sebelum Meninggalkan Lokasi Wali Kota Bekasi, Menyempatan Berfoto Bersama Dengan Para Pegawai Disperkimtan.

 

#admin